Baznas RI Gelar Pelatihan Manajemen Tanggap Bencana Tingkat Lanjut BTB Se-Indonesia di Pondok Pesantren Unggulan Mahasiswa UMI

Author Website UMI

/

Makassar, umi.ac.id – Upacara Pembukaan Pelatihan Manajemen Tanggap Bencana Tingkat Lanjut BTB Se Indonesia Regional 4 kerjasama BAZNAS RI dengan Universitas Muslim Indonesia berlangsung di Pondok Pesantren Unggulan Mahasiswa UMI Darul Mukhlishin Padanglampe (27/2) dibuka oleh Ketua BAZNAS Sulsel Dr.dr.Khidri Alwi M.Kes sekaligus menjadi pemimpin upacara.

Hadir Narasumber dari Tim BTB BAZNAS R.I, Wakil Ketua 2 dan Wakil Ketua 4 BAZNAS Sulsel, Pimpinan BAZNAS Gorontalo, Sulteng, Sulut, Sultra, Sulbar dan sejumlah pimpinan Baznas se Sulsel.

Hadir pula Wakil Rektor IV UMI, Direktur Pesantren Unggulan Mahasiswa UMI, Camat, Babinsa dan 75 peserta utusan Baznas Provinsi Se Pulau Sulawesi.

Dr. Khidri Alwi dalam sambutan pembukaan menyampaikan pentingnya pelatihan manajemen tanggap bencana dilakukan karena sejumlah wilayah di Indonesia rawan bencana.

Dengan pelatihan ini diharapkan sejumlah anggota Baznas Tanggap Bencana (BTB) lebih terampil dalam melakukan mitigasi jika terjadi bencana di wilayah masing-masing.

Kegiatan ini berlangsung selama 3 hari 27 sd 29 September 2022 dipusatkan di Pesantren Darul Mukhlishin UMI Pandanglampe.

Dilaporkan jumlah peserta dari Sulsel sebanyak 15 orang, dengan rincian; BAZNAS Prov Sulsel 1 orang, BAZNAS Maros 2 orang, BAZNAS Enrekang 1 orang, BAZNAS Wajo 1 orang, BAZNAS Pangkep 1 orang, BAZNAS Barru 2 orang, BAZNAS Makassar 1 orang, Baznas Palopo 2 orang, BAZNAS Pare-Pare 2 orang dan BAZNAS Lutim 1 orang.

Sementara itu, peserta utusan Baznas Provinsi Gorontalo sebanyak 3 orang, Baznas Sulbar 10 orang, Banzas Sulawesi Tengah 7 orang, Baznas Sulawesi Utara 7 orang, Baznas Sulawesi Tenggara 6 orang, serta perwakilan Lembaga Amil Zakat 9 orang, sehingga total peserta sebanyak 75 orang.

Direktur Pesantren Mahasiswa Unggulan UMI Darul Mukhlishin Padanglampe Syekh Dr. KH. M. Zain Irwanto, usai Upacara pembukaan menyampaikan terima kasih atas kepercayaan Baznas RI menempatkan Pelatihan Manajemen Tanggap Bencana Regional 4 ini di Pesantren UMI Padanglampe.

“Ini suatu kehormatan dan penghargaan bagi Pesantren Mahasiswa Unggulan UMI. Semoga insyaa Allah dapat berjalan dengan baik dan sukses”, harapnya.

Selain itu, dikemukakan saat ini juga berlangsung berbarengan dengan Pencerahan Qalbu Hybrid Mahasiswa Baru UMI Fakultas Teknik dan Fakultas Agama Islam UMI, sebutnya.

Salah satu peserta dari Gorontalo, Irwan menyampaikan rasa syukur atas keikutsertaannya dalam pelatihan BTB ini di Pesantren UMI.

Selain ia menerima pengetahuan dan keterampilan BTB, ia juga sangat kagum dengan keberadaan Pesantren Mahasiswa UMI yang sangat luas areanya dengan metode pendidikan karakter yang sangat kental dengan ibadah dan zikir usai shalat di Masjid, sebutnya.

(HUMAS)

SHARE ON

Leave a Comment