Dr. Ir. Hj. St. Maryam Hafram, MT. Kepala Perpustakaan Ustman bin Affan UMI Masa Amanah 2023-2027

Author Website UMI

/

Makassar, umi.ac.id – Universitas Muslim Indonesia (UMI) menggelar Pelantikan dan Pemberian Amanah kepada Dr. Ir. Hj. St. Maryam Hafram, MT. sebagai Kepala Perpustakaan Utsman bin Affan UMI Masa Amanah 2023-2027 di Aula Rapat Senat Rektorat Lt. 9 Menara UMI pada hari Senin (20/11/2023).

Pelantikan dilakukan langsung oleh Rektor UMI Prof. Dr. H. Sufirman Rahman, SH.,MH. disaksikan Ketua Pengurus YW-UMI Prof. Dr. Hj. Masrurah Mokhtar, MA. dan Ketua Pengawas YW-UMI Prof. Dr. H. Syahrir Mallongi, SE.,M.Si.

Ketua Pengurus YW-UMI Prof. Dr. Hj. Masrurah Mokhtar, MA. dalam sambutannya mengatakan bahwa semua yang terjadi di dunia adalah takdir dan ketentuan Allah SWT termasuk sebuah amanah.

Oleh karena itu, Amanah yang diberikan akan dimintai pertanggungjawaban di hadapan Allah SWT, ucap mantan Rektor UMI 2 periode tersebut.

Selama kita berpegang teguh kepada Allah SWT, saya yakin kita tidak akan berani melalaikan amanah yang diberikan dan Allah swt akan menjaga kita dari mara bahaya, ungkapnya.

Sementara itu, Rektor UMI Prof. Dr. H. Sufirman Rahman, SH.,MH. mengucapkan selamat kepada pejabat lama yaitu Dr. Ir. H. Abd. Karim Hadi, M.Sc. yang telah menunaikan amanah dengan baik dan membanggakan karena mengantarkan Perpustakaan Ustman bin Affan UMI meraih akreditasi ‘A’.

“Kami berharap Kepala Perpustakaan yang baru dilantik untuk mempertahankan akreditasi ‘A’ yang telah didapatkan. Jangan ragu-ragu untuk membangun komunikasi dengan pejabat lama termasuk sub bagian di Perpustakaan Ustman bin Affan UMI untuk jalannya roda organisasi dengan baik”, ucapnya.

Saya mengucapkan selamat dan sukses kepada Dr. Ir. Hj. St. Maryam Hafram, MT. sebagai Kepala Perpustakaan Utsman bin Affan UMI, ungkap Guru Besar FH UMI tersebut.

Nampak hadir dalam pelantikan tersebut yaitu Ketua Bidang Hukum dan Pendidikan YW-UMI, Ketua Bidang Program YW-UMI, Sekertaris Pengurus YW-UMI, Bendahara YW-UMI, Para Dekan dalam lingkup UMI, Para Ketua Lembaga dalam lingkup UMI, Kepala Biro Umum dan Perencanaan UMI, dan Kepala Humas, Protokoler dan Kerjasama  UMI.

SHARE ON

Leave a Comment