Makassar, umi.ac.id – Universitas Muslim Indonesia (UMI) telah berkomitmen setiap awal bulan Hari Jumat, menggelar Dzikir, Doa & Silaturahmi Keluarga Besar UMI. Kali ini di awal bulan Agustus 2024 digelar kembali di mesjid Umar bin khattab kampus 2 UMI pada hari Jum’at (02/08/2024).
Kegiatan yang dihadiri oleh seluruh pimpinan, dosen dan karyawan UMI ini dimulai dengan sholat dhuha berjamaah, Dzikir, Doa bersama khususnya mendoakan keselamatan rakyat palestina dari kejahatan kemanusiaan zionis israel.
Rektor UMI Prof. Dr. H. Sufirman Rahman, SH.,MH. dalam sambutannya mengurai beberapa kegiatan dan pencapaian UMI pada bulan Juni dan Juli tahun 2024.
“UMI terus berakselerasi dalam mewujudkan World Class University dengan berbagai kegiatan, mulai dari menggelar International Summer Camp, International Seminar, dan Internaional Symposium yang diikuti oleh dua kampus di Malaysia yakni Universiti Malaya dan Universiti CyberJaya”, urainya.

Professor Fakultas Hukum UMI itu juga menyampaikan bahwa Pada Ahad 7 Juli 2024, UMI juga menggelar peringatan tahun baru Islam 1 Muharram 1446 Hijriah dengan cara unik pawai kendaraan beratribut Islam disertai kampanye Free Palestine.
UMI juga makin memperlihatkan kesungguhannya menuju World Class University dengan menempati posisi 62 terbaik tingkat nasional, rangking 183 untuk Asia Tenggara dan peringkat 4028 untuk peringkat dunia versi Webometric pada bulan Juli 2024, ucapnya.
Internasionalisasi Tridharma Perguruan Tinggi harus dipahami oleh seluruh insan akademik di Universitas Muslim Indonesia sehingga apa yang dicita citakan bersama pada tahun 2026 UMI dapat berada pada jajaran perguruan tinggi berkelas dunia, tutupnya.
(HUMAS)