Makassar, umi.ac.id – Fakultas Sastra (FS) Universitas Muslim Indonesia (UMI) kembali menggelar Guest Lecture atau kuliah Dosen Tamu di aula FS UMI, Jalan Urip Sumohardjo, Makassar, Senin (25/11/2024).
Kegiatan yang dikemas dalam bentuk pemaparan materi dan diskusi oleh narasumber ini dipandu oleh Dosen Fakultas Sastra (FS) UMI Awaluddin Samsul, SPdI, MA, TESOL.
Narasumber pada Guest Lecture kali ini adalah Prof. Dr. Saltanat Meimova. Ia adalah Guru Besar di A.K. Kussayinov Erurasian Humanities Institute, Astana, Kazakhstan.
Dekan FS UMI Dr. Rusdiah, M.Hum, mengungkapkan, tema pada guest lecture kali ini adalah ‘Fostering Critical Thinking Skills in English Learners: The Intercultural Context of Foreign Language Teaching.
Dalam arti bahasa Indonesia bermakna Menumbuhkan Kemampuan Berpikir Kritis pada Pembelajar Bahasa Inggris: Konteks Interkultural Pengajaran Bahasa Asing.
Kegiatan ini diorganisir oleh program dari Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris Fakultas Sastra Universitas Muslim Indonesia. (*)