Hasil Ujian Sumatif UKMPPAI Profesi Apoteker Farmasi UMI Capai 97%

Author Website UMI

/

Makassar, umi.ac.id – Mahasiswa Program Studi Profesi Apoteker (PSPA) Fakultas Farmasi (FF) Universitas Muslim Indonesia (UMI) mengikuti Ujian Sumatif Uji Kompetensi Mahasiswa Profesi Apoteker Indonesia (UKMPPAI) Periode Februari tahun 2025.

Hasil Ujian Sumatif dengan Metode Computer Based Test (CBT) XIX Periode Februari tahun 2025 ini diikuti mahasiswa First Taker 100 orang dengan persentase kelulusan 97 %.

Dekan Fakultas Farmasi UMI Apt. Abd. Malik, S.Farm.,M.Sc.,Ph.D. saat diwawancarai di Ruang Aula Gedung Laboratorium Lantai 2 Fakultas Farmasi UMI pada hari Sabtu (22/02/2025) menyampaikan rasa syukur atas pencapaian Mahasiswa dengan tingkat kelulusan yang tinggi.

“Kita akan terus meningkatkan kualitas pelayanan, sarana dan prasarana agar proses pembelaran semakin unggul dalam mencetak calon apoteker yang berilmu amaliah, beramal ilmiah, dan berakhlakul karimah serta berdaya saing tinggi”, ucapnya.

Alumni Fakultas Farmasi UMI tersebut juga menjelaskan bahwa ujian yang berskala nasional melibatkan seluruh mahasiswa tingkat program profesi apoteker di seluruh program studi profesi apoteker di Indonesia.

“Ujian Sumatif Uji Kompetensi Mahasiswa Profesi Apoteker Indonesia (UKMPPAI) dengan Metode CBT XIX Periode Februari tahun 2025 dengan persentasi 97%”, sebutnya disambut tepuk tangan oleh seluruh mahasiswa Angkatan XVIII yang mengikuti kuliah pengayaan.

Terima kasih kepada Pimpinan Yayasan Wakaf UMI, bapak Rektor UMI beserta jajarannya, Pimpinan Fakultas dan Ketua Prodi serta seluruh civitas akademika Fakultas Farmasi UMI, tutupnya.

(HUMAS)

SHARE ON