Kendari, umi.ac.id – Ikatan Alumni (IKA) Universitas Muslim Indonesia (UMI) resmi dikukuhkan. Dalam rangkaian pengukuhan itu, IKA UMI Sultra juga menggelar Sultra Run IKA UMI 2024 dengan jarak 5 Km dan 10 Km.
Sultra Run IKA UMI ini dihadiri sederet artis kondang nasional ternama. Salah satunya adalah Raffi Ahmad, bos Rans Entertaiment Raffi ahmad, Samuel, Band Gigi, bersama pimpinan UMI dan IKA UMI Pusat dan Sultra mengikuti rangkaian kegiatan itu.
Kegiatan yang dipusatkan di pelataran Tugu Religi Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Minggu (28/7/2024)itu, Raffi Ahmad tampak kenakan songkok tenun Muna berwarna hijau yang merupakan warna ciri khas UMI. Tidak lupa juga dengan balutan warna emas, serta pakaian berwarna dengan nomor dada 017 RA.
Saat start, Raffi Ahmad tampak berdampingan dengan pejabat UMI,Ketua Pembina YW UMI Prof. Dr. Mansyur Ramly, SE, M.Si, Ketua Pengurus Yayasan Wakaf UMI Prof. Dr. H Masrurah Mokhtar MA, Rektor UMI Prof. Dr. H Sufirman Rahman, SH, MH, dan juga Ketua IKA UMI Sultra, Dr. Ir. Ruksamin.
Selain lari 5 kilometer dan 10 kilometer, di dalam kegiatan Sultra Run IKA UMI juga diadakan senam bersama. Tidak hanya itu, Sultra Run IKA UMI 2024 juga menghadirkan Festival Jajarans atau kuliner yaitu program milik Rans Entertainment.
“Alhamdulillah saya senang bisa melihat masyarakat Indonesia terutama di Sultra bisa ikutan mensupport UMKM Jajaran keliling dalam Sultra Run IKA UMI” kata Raffi Ahmad saat ditanya MC Idul Fatra.
Sebelum menyampaikan testimoni, Raffi ahmad menyapa masyarakat Sulbar dan Pengurus IKA UMI sultra.

Ketua IKA UMI Sultra yang Juga Bupati Konawe, Dr Ir Ruksamin mengatakan hari ini IKA UMI Sultra melaksanakan Run 5 Km dan 10 Km. Harapannya dengan kita lari, maka jiwa badan dan raga kita sehat yang tentu akan melahirkan pemikiran yang sehat. Pikirian yang sehat maka masyarakat Sultra akan sejahtera dan bahagia
Rektor UMI menegaskan bahwa kegiatan yang diorganisir oleh IKA UMI Sultra ini sangat bermanfaat bagi masyarakat Sultra, khususnya yang mengikuti kegiatan tersebut.
“Doktor Ruksamin adalah alumni terbaik UMI. Insya Allah UMI akan mendukung setiap langkah positif Ketua IKA UMI dalam menghadirkan kebermanfaatan di masyarakat,” terangya.
Saat diminta testimoni oleh MC. Ketua Pembina YW UMI, Prof Mansyur Ramly, Insya Allah Ruksamin akan menjadi pemimpin yang baik dab sukses, membawa kesejahteraan bagi masyarakat Sultra.
Terlaporkan bahwa, terdapat 25 tenant kuliner pada kegiatan Sultra Run IKA UMI 2024 di Tugu Religi Provinsi Sultra.
(HUMAS)