Makassar. umi.ac.id. Rektor Universitas Muslim Indonesia (UMI) beserta rombongan melaksanakan kunjungan silaturahmi Kuliah Kerja Nyata (KKN) Profesi Fakultas Kesehatan (Fakultas Kedokteran, Fakultas Kedokteran Gigi, Fakultas Kesehatan Masyarakat dan Fakultas Farmasi) UMI di Puskesmas Jongaya, Jl. Andi Tonro, (23/1)
Rombongan Rektor UMI disambut langsung oleh Kepala Dinas Kesehatan Kota Makassar, Kepala Puskesmas Jongaya, Sekertaris Dinas Kesehatan Kota Makassar bersama 12 kepala puskesmas lingkup Makassar, 6 dosen supervisi UMI dan 268 mahasiswa KKN Profesi Kesehatan UMI.

Rektor UMI Prof. Dr. Hambali Thalib, SH., MH., dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas penerimaan dan sambutan hangat dari Kepala Dinas Kesehatan Kota Makassar bersama Kepala Puskesmas Jongaya dan 12 Puskesmas Lingkup Kota Makassar.
‘ Alhamdulillah, hari ini, Pimpinan UMI dapat bersilaturrahmi Kepala Dinas Kesehatan dan 12 Kepala Puskesmas Kota Makassar, lokasi tempat pengabdian Mahasiswa KKN Profesi UMI. Kami berterima kasih atas penerimaan yang luar biasa, ujarnya
Lanjut dikatakan, harapan kami kepada ananda mahasiswa KKN Profesi UMI, kegiatan ini tidak semata mempererat silaturrahmi Pimpinan UMI dengan Kepala Dinas Ksehatan dan Kepala Puskesmas, namun ananda mahasiswa memperoleh sesuatu yang berharga dalam pengembangan keilmuwannya khususnya dalam bidang ilmu kesehatan.

“ Pelaksanaan KKN Profesi ini adalah kesempatan yang berharga bagi anandaku sekalian untuk dapat mengimplemntasikan apa yang diperoleh di kampus dan menambah pengalaman dan ilmu baru yang belum didapatkan di kampus, ujarnya
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Makassar, dr. Nursaidah Sirajuddin, M.Kes., dalam sambutannya mengatakan bahwa kerjasama UMI dengan Dinas Kesehatan sejak tahun 2015, dan alhamdulillah berbagai program sinergitas telah dilaksanakan, dnegan prinsip simbolisme mutualisme, kerjasama yang saling menguntungkan kedua pihak, saling memberi kemanfaatan.
“Alhamdulillah Pemerintah Kota Makassar telah bekerjasama dengan UMI sejak tahun 20915, banyak program yang telah dilaksanakan dan memberi kemanfaatan khususnya bidang kesehatan. Melalui kerja sama yang telah terjalin baik selama ini, saya apresiasi dan mengucapkan terima kasih, ujarnya

Terkait dengan hadirnya mahasiswa KKN Profesi dari Universitas Muslim Indonesia, sangat berpengaruh secara signifikan, karena membuat program kesehatan lebih dioptimalkan. Mereka ditempatkan di 12 puskesmas dari 47 puskemas di Kota Makassar.
‘Insya Allah kedepan, masih bisa bertambah sesuai kebutuhan, saat ini mahasiswa KKN Profesi UMI ditempatkan di 12 Puskesmas dari 47 puskesmas yang ada. Saya kira ke depan bisa ditambah menjadi 15 puskesmas,
Program Mahasiswa KKN Profesi ini, merupakan program strategis antara UMI dengan pemerintah dalam hal ini Dinas Kesehatan dalam mempromosikan upaya kesehatan preventif. Karena itu, kerja sama yang sudah terjalin baik diharapkan segala kegiatan dan program terkait dapat terlaksana dengan berjalan lancar dan optimal
“KKN Profesi bagi mahasiswa kesehatan sangat dibutuhkan, karena itu sangat berharap program ini terus berlanjut, tidak ada batasan, karena kerjasama yang terjalin dengan baik ini, memberi kemanfaatan kedua lembaga,.
‘Sukses terus UMI, kami juga alumni UMI, bangga sebagai alumni UMI, kerjasama terus berlanjut tanpa batas waktu, harapnya.
Dalam kunjungan tersebut Rektor UMI Prof. Dr. H.Hambali Thalib, SH., MH., didampingi Ketua Pengurus YW-UMI, Para Wakil Rektor UMI, Ketua AHC Umi, Dekan FK-UMI dan para Wakil Dekan FK-UMI, Dekan Fak. Farmasi, Dekan fakultas Kesehatan Masyarakat, Dekan FKG yang diwakili WD I FKG UMI, Ketua LPkM UMI dan jajarannya, dan Kepala Humas, Protokoler & Kerjasama UMI.