LAZ-NAZH YW UMI Salurkan 645 Penerima ZIS di Bulan Ramadhan 1446 H

Author Website UMI

/

Makassar, umi.ac.id – Lembaga Amil Zakat & Nazhir Wakaf Uang (LAZ-NAZH) Yayasan Wakaf (YW) Universitas Muslim Indonesia (UMI) menyalurkan Zakat, Infaq dan Shadaqah (ZIS) di Kantor LAZ-NAZH YW UMI Lantai 4 Menara UMI pada hari Jum’at, 21 Maret 2025 atau 21 Ramadhan 1446 H.

Kegiatan penyaluran ZIS kepada kurang lebih 645 orang itu dihadiri oleh Sekertaris Pengurus YW-UMI Dr. H. Abdul Halim, SH.,MH., Ketua Bidang Program YW-UMI Prof. Ir. H. Lambang Basri Said, MT.,Ph.D., Ketua Bidang Usaha, Aset & Rumah Sakit YW-UMI Dr. Ir. H. Annas Boceng, MP. dan Direktur LAZ-NAZH YW UMI Dra. Hj. Nurjaya, SH.,MH.

Ketua Bidang Usaha, Aset & Rumah Sakit YW-UMI Dr. Ir. H. Annas Boceng, MP. saat ditemui disela-sela kegiatan mengucapkan Alhamdulillah hari ini Jumat, 21 Ramadhan, kami melakukan kegiatan pendistribusian Zakat, Infaq dan Shadaqah dari Yayasan Wakaf Universitas Muslim Indonesia.

“Alhamdulillah pada bulan Ramadhan 2025 ini kami mendistribusikan kurang lebih 645 orang yang terdiri dari Clening Servis UMI, Security UMI, Sopir UMI, Masyarakat Umum, Panti Asuhan, Masjid dan bantuan pendidikan yang memang berhak untuk menerima”, sebutnya.

Mantan Dekan Fakultas Pertanian UMI 2 periode itu juga menyampaikan bahwa seluruh penerima zakat tanpa melihat apakah beragama islam atau non-islam karna mereka semua adalah keluarga besar UMI yang mengabdikan dirinya.

Kami berharap saudara-saudara kita yang menerima zakat ini dalam bentuk beras dan uang tunai dapat memanfaatkannya dengan sebaik-baiknya. Insya Allah ini akan membawa berkah untuk kita semua terutama kepada keluarga besar Yayasan Wakaf Universitas Muslim Indonesia, harapnya.

Sementara itu, Ibu Diana, salah satu clening servis dan Zodik Security Yayasan Wakaf UMI mengucapkan terima kasih atas bantuan Sembako dan Uang Tunai dari Yayasan Wakaf Universitas Muslim Indonesia.

“Alhamdulillah, terima kasih banyak kepada Yayasan Wakaf Universitas Muslim Indonesia atas bantuan sembako dan uang tunai ini. Semoga UMI semakin baik, berjaya dan Sukses ke depan”, ucapnya.

LAZ-NAZH YW UMI mengajak seluruh civitas akademika Yayasan Wakaf UMI untuk menunaikan kewajiban zakat serta mengamalkan ibadah amaliah di bulan ramadhan 1446 H. dan masih menerima setoran zakat hingga tanggal 24 Maret 2025 atau dapat menghubungi CP. 081355777238.

(HUMAS)

SHARE ON