Masa Penerimaan Maba UMI Tinggal 2 Minggu, Ayo Pastikan Kamu Sudah Terdaftar
Makassar, umi.ac.id– Penerimaan Mahasiswa Baru (Maba) Universitas Muslim Indonesia (UMI) akan berakhir pada 7 Juli 2023. Dengan demikian, pendaftaran Maba UMI tinggal terhditung dua minggu lagi.
Sebelum berakhir, calon mahasiswa baru yang ingin melanjutkan studi ke UMI diharapkan sesegera mungkin mendaftarkan dirinya sebelum masa pendaftaran berakhir atau tutup.
Mengapa harus memastikan terdaftar di UMI, ini dikarenakan peminat UMI yang terus meningkat setiap tahunnya. Ditakutkan jika camaba terlambat melakukan pendaftaran maka akan kehabisan kuota sesuai yang ditargetkan jumlah maba diterima tahun 2023.
UMI merupakan perguruan tinggi swasta Unggulan yang telah mencatatkan namannya di berbagai prestasi. Salah satunya adalah akreditasi Intitusinya yang telah meraih predikat UNGGUL, perguruan tinggi pertama di luar Jawa yang meraih akreditasi mentereng tersebut.
Ketua Panitia Mahasiswa Baru tahun 2023, Dr. Ir Hanafi Ashad, ST, MT, IPM, ASEAN Eng, dalam keterangan resminya, Rabu (21/6/2023), menjelaskan, proses pendaftaran Camaba UMI terbilang sangat mudah dan dapat dilakukan dimana saja.
“Jadi bagi camaba yang ingin mendaftar silahkan mengakses ke laman admisi.umi.ac.id dan membuat akun membeli formulir. Setelah itu silahkan melajutkan proses penaftaran sesuai dengan petunjuk yang tertera di dalamnya,” jelasnya.
Tahun ini, kata Wakil Rektor I UMI yang membidangi Akademik dan Sumber Daya Pembelajaran itu, UMI hanya menyediakan kuota maba tahun akademik 2023/2024 sebanyak 4500 orang. “Sehingga jika ingin berkuliah di perguruan tinggi Unggulan seperti UMI supaya segera mendaftarkan diri sebelum akhir masa pendaftaran,” himbau Hanafi Ashad