Makassar, umi.ac.id – Universitas Muslim Indonesia (UMI) menggelar ujian psikotest bagi calon Dekan Fakultas Hukum, Fakultas Pertanian, dan Fakultas Kesehatan Masyarakat di Ruang Senat Lt. 9 Menara UMI pada hari Sabtu (20/01/2024).
Ujian Psikotest ini merupakan tahap akhir pemilihan calon dekan yang sebelumnya telah dilaksanakan penjaringan tingkat fakultas dan Fit and Propertest oleh pimpinan Universitas Muslim Indonesia.
Sebelum ujian dilaksanakan Wakil Rektor I UMI Dr. Ir. H. Hanafi Ashad, MT.,IPM. didampingi Wakil Rektor II UMI Prof. Dr. H. Salim Basalamah, SE.,M.Si. menyampaikan bahwa ujian psikotest ini menghadirkan tim independen dan profesional.
“Alhamdulillah, hari ini kita memasuki tahap akhir pemilihan calon dekan fakultas hukum, fakultas pertanian dan fakultas kesehatan masyarakat. Ujian psikotest menghadirkan tim independen dan profesional yang dirahasiakan lembaga dan tempatnya”, urainya.

Alumni Fakultas Teknik UMI itu juga menyampaikan bahwa pemilihan calon dekan dan direktur dalam lingkup UMI melalui tahap Penjaringan Fakultas, Fit and Propertest dan Psikotest yang kemudian hasilkan akan diakumulasi sebagai bahan pertimbangan pimpinan universitas dan pimpinan yayasan wakaf UMI.
Semoga bapak/ibu calon dekan fakultas dalam keadaan sehat sehingga mengikuti tahapan akhir pemilihan calon dekan ini dengan baik, tutupnya.
Calon Dekan yang mengikuti tahapan akhir ini yaitu Prof. Dr. Muhammad Rinaldy Bima, SH.,MH. dan Dr. Agussalim A. Gadjong, SH.,MH. (Calon Dekan Fakultas Hukum), Prof. Dr. Ir. Netty, M.Si. dan Dr. Ir. Abdul Haris, SP.,MP. (Calon Dekan Fakultas Pertanian), Dr. Suharni A. Fachrin, S.Pd.,M.Kes. dan Dr. Arman, SKM.,M.Kes. (Calon Dekan Fakultas Kesehatan Masyarakat).
(HUMAS)