UMI Cup Vol II Turnamen Bulutangkis Se-Sulawesi Selatan Resmi Digelar

Author Website UMI

/

Makassar, umi.ac.id – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Bulutangkis menggelar UMI Cup Vol II yang merupakan turnamen bulutangkis antar SMA/MA/SMK Sederajat dan antar mahasiswa se-Sulawesi Selatan.

Turnamen Bulutangkis se-Sulawesi Selatan ini dibuka oleh Wakil Rektor III UMI Hj. Nurfadillah Mappaselleng,SH.,MH.,Ph.D. di Gedung Olahraga Lapangan Kantor Gubernur Sulawesi Selatan pada hari Selasa (14/05/2024).

Wakil Rektor III UMI Hj. Nurfadillah Mappaselleng,SH.,MH.,Ph.D. dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada UKM Bulutangkis UMI.

Alumni FH-UMI itu juga menyampaikan dukungannya terhadap kegiatan turnamen ini sebagai sarana pencarian atlit berbakat dan berprestasi di bidang olahraga bulutangkis di sulawesi selatan.

Kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi antar mahasiswa se sulawesi selatan dan memperkenalkan UMI sebagai perguruan tinggi terakreditasi Unggul kepada para siswa di sulawesi selatan, urainya.

Sementara itu, Ketua Umum UKM Bulutangkis UMI Andi baso Muhammad Algi dalam laporannya menyampaikan bahwa turnamen Bulutangkis antar mahasiswa se-sulawesi selatan diikuti oleh 68 pasang ganda putra sedangkan dari siswa SMA/SMK/MA se Sulsel diikuti 28 pasang.

Mahasiswa Prodi Manajemen FEB-UMI itu juga menyampaikan bahwa Kegiatan UMI Cup Vol II Turnamen Bulutangkis se-Sulawesi Selatan ini berlangsung mulai tanggal 14 s.d 17 Mei 2024.

Hadiah Medali sebanyak 16 Buah yaitu Medali Emas 4 buah, Medali Perak 4 Buah dan Medali Perunggu 8 Buah yang terbagi dalam kategori Juara 1, Juara 2, dan Semifinalis, tutupnya.

(HUMAS)

SHARE ON