Makassar, umi.ac.id – Mahasiswa Universitas Muslim Indonesia (UMI) kembali membanggakan almamaternya dengan momen bersejarah peluncuran G-Fish (Genius Fish), sebuah aplikasi inovatif yang digagas untuk merevolusi sistem distribusi hasil laut di Indonesia pada hari Sabtu (28/06/2025).
Suasana hangat dan penuh antusiasme menyelimuti malam Gala Dinner yang diselenggarakan secara eksklusif di Hotel Myko, dihadiri oleh para pemilik restoran, pelaku usaha kuliner, nelayan lokal, Fakultas Ilmu Komputer UMI, serta perwakilan dari UPT Manajemen Inovasi dan Inkubasi Bisnis UMI.
Kegiatan ini juga dihadiri Persatuan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kota Makassar, Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Provinsi, Toyota Kalla Maros, Duta Wisata Kota Makassar, dan UPTD PPI Paotere.
Mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer UMI, Muh. Habibi saat dihubungi via WhatsApp menyampaikan bahwa G-Fish hadir dengan visi besar yaitu memutus rantai distribusi panjang hasil laut dengan menghadirkan ekosistem digital yang menghubungkan langsung nelayan dan konsumen bisnis, seperti restoran dan hotel.
“Dengan sistem harga transparan, fitur video call antara nelayan dan pembeli, serta jaminan mutu dan kesegaran hasil laut, aplikasi ini diyakini mampu membawa angin segar bagi sektor perikanan dan kuliner”, jelasnya.

CEO PT. Fortitude Genius Indonesia itu juga menjelaskan bahwa Melalui G-Fish, kami ingin membangun ekosistem yang lebih adil dan efisien, di mana nelayan lokal mendapat harga yang layak dan pembeli mendapatkan produk segar langsung dari sumbernya dengan harga terjangkau.
“Peluncuran aplikasi ini menjadi langkah awal dari kolaborasi antar berbagai pihak akademisi, pelaku usaha, dan komunitas nelayan untuk bersama-sama mendukung transformasi digital di sektor kelautan dan perikanan”, ungkapnya.
Kami merasa senang karna dalam sesi diskusi dan perkenalan fitur aplikasi, para tamu undangan terlihat antusias mencoba langsung aplikasi G-Fish dan melakukan simulasi pemesanan hasil laut secara real-time, tutup Pengembang Aplikasi G-Fish Mahasiswa semester 7 Prodi Teknik Informatika Fikom UMI itu.
Acara ditutup dengan sesi networking santai sembari menikmati sajian laut segar hasil kolaborasi antara nelayan dan mitra kuliner, sebagai simbol nyata dari misi yang dibawa oleh G-Fish.
Aplikasi ini dikembangkan oleh Muh. Habibi (FIKOM UMI), Fidly Saputra Awal (FIKOM UMI), Muhammad Randey Giffary Laupe (FIKOM UMI), Intan Putri Nurashila Tajuddin (FIKOM UMI), Andi Cici Amaliah (FIKOM UMI), Belmiro Nabil Shadd Faisal (UNM), Randy Bahar (Hukum UMI), Chairul Muluk (Universitas Tadulako), Andi Ahmad Raihan A. Lantara (Perikanan UNHAS) dan Adi Sulaiman (UIN Alauddin Makassar). Dengan latar belakang di bidang teknologi, hukum, hingga pendidikan.
(HUMAS)