PKM Dosen UMI Edukasi dan Pendampingan TP. PKK Desa Borikamase Menjadi Keluarga Sakinah dengan Teknik Mass Community skill

Author Website UMI

/

Makassar, umi.ac.id – Dosen Universitas Muslim Indonesia (UMI) menggelar Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM) di Desa Borikamase, Kecamatan Maros Baru. Peserta berasal dari anggota TP PKK dan Kader Posyandu.
Dosen UMI yang melakukan PkM kali ini berjumlah tiga orang yaitu Dr. Hj. Nurjannah, S.S., M.Pd (Ketua), Dr. Nurmiati Muchlis, SKM.,M.Kes dan Dr. Andi Nurwanah, SE., MSi (Anggota).

Dr. Nurjannah merupakan dosen di Fakultas Sastra (FS). Sedang Dr. Nurmiati berasal dari Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM), dan Andi Nurwanah dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB)

PkM yang berlangsung di Kantor Desa Borikamase, Maros ini dikemas dalam bentuk beberapa kegiatan yang dimulai dengan sosialisasi PkM pada Minggu 6 Agustus 2023 lalu. Selanjutnya pada 8 Agustus 2023, mereka menggelar Pelatihan Mass Community Skill &Pelatihan Teknik Pengembangan Media Pembelajaran Audio Visual. Sedangkan pada Rabu 9 Agustus 2023, pihaknya melanjutkan pendampingan dengan materi pelatihan Advocay Pengadaan Sarana Konsultasi Keluarga. Kegiatan PkM ini menghadirkan narasumber yang kompeten dibidangnya. Pada tanggal 10 Agustus, mitra diberikan Pelatihan Manajerial Perencanaan Keuangan di Tingkat Keluarga.


Menurut Nurjannah, PkM Edukasi dan Pendampingan TP. PKK Desa Borikamase Menjadi Keluarga Sakinah dengan Teknik Mass Community skill¸ yang didanai DPRTM Dikti Tahun 2023 kerjasama LPkM UMI ini bertujuan meningkatkan peran kapasitas Pengurus TP. PKK sebagai konsultan edukasi masyarakat (pada aspek sosial budaya, agama, kesehatan dan ekonomi) dengan kemampuan Teknik Mass Community skill.
“Topik ini dipilih berdasarkan hasil suvei sebelumnya dimana masih rendahnya kemampuan mass Community skill mitra sehingga usai pelatihan ini mereka mampu melaksanakan peran Konsultan Keluarga” bebernya.


Lanjut dikatakan, , PkM ini bertujuan meningkatkan peran kapasitas mitra dalam hal ini Pengurus Tim Penggerak PKK Desa Borikamase sebagai konsultan keluarga Sakinah, kemampuan dalam advokasi penyediaan sarana program konsultasi keluarga Sakinah, memiliki keterampilan dalam pemanfaatan media sosial khususnya audio visual sebagai media edukasi dan informasi kesehatan dan permasalahan sosial lainnya di tingkat keluarga, serta mitra memiliki keterampilan dalam manajerial keuangan di tingkat keluarga, ujar Dosen Fakultas Sastra UMI ini .


Dalam kesempatan tersebut, Dr. Nurmiati M.Kes juga menambahkan bahwa metode Pendekatan PkM dalam bentuk pelatihan dan bimbingan teknis melalui; ceramah, simulasi, microteaching, brainstorming, ice breaking, diskusi tanya-jawab, pre-post test, monitoring evaluasi, problem solving dan studi kasus
Salah satu kegiatan yang juga diberikan kepada mitra yaitu Pelatihan Mass Community Skill &Pelatihan Teknik Pengembangan Media Pembelajaran Audio Visual, hal ini karena hasil wawancara dengan Mitra, menunjukkan masih rendahnya keterampilan dalam pemanfaatan. Teknologi Audio Visual sebagai media edukasi informasi Kesehatan di tingkat keluarga Keluarga. Untuk itu, pelatihan yang menghadirkan narasumber, Ir Muh Asrul dan Gunawan, SS.,M.Kom ini mengajarkan mitra untuk terampil merancang dan menggunakan media sosial sebagai sarana dan media informasi,” sambung Ibu Nurmi, panggilan akrabnya


Dr. A. Nurwana menambahkan bahwa dari hasil temuan survei, pihaknya menyimpulkan bahwa salah satu masalah yang dihadapi oleh masyarakat adalah belum adanya sarana yang representative berupa ruang konsultasi keluarga. Untuk itu, mitra diberikan pelatihan Advocay Pengadaan Sarana Konsultasi Keluarga.
“Jadi belum adanya sarana yang representative berupa ruang konsultansi keluarga Sakinah bagi mitra di Desa Borikamase. Sehingga pelatihan ini ditargetkan akan mampu menghasilkan nantinya sarana konsultasi keluarga sakinah,” jelasnya.


Selain itu, pada PkM ini juga dihadirkan Pelatihan Manajerial Perencanaan Keuangan di Tingkat Keluarga. Dengan tujuan untuk meningkatkan kemampuan manajerial penyusunan rencana anggaran keuangan keluarga.
“Belum adanya kemampuan mitra dalam manajerial perencanaan keuangan di tingkat keluarga. Sehingga mereka (Mitra) nantinya akan terampil menyusun perencaaan anggaran,” bebernya.
Terpantau, sebelum materi dipaparkan oleh narasumber, Tim PKM Dosen UMI membantu menyediakan pre dan post test masing-masing yang diisi oleh setiap peserta. Terpantau hadir Ketua Tim PKK Desa Borikamase, pengurus dan kader posyandu dari 5 dusun dalam lingkup Desa Borikamase.


Sementara itu, Kepala Desa Borikamase, Aswing, memberikan apresiasi dan terima kasih kepada Tim PkM UMI yang ikut berkontribusi dalam meningkatkan kualitas SDM di Desa Borikamase, khususnya kader TP PKK Desa Borikamase yang memiliki peran strategis dalam pemberdayaan masyarakat khususnya pembangunan kesehatan perempuan dalam mewujudkan keluarga sejahtera, dan keluarga sakinah di Desa Borikamase. Tentunya dengan kegiatan ini kader PKK lebih meningkatkan perannya khususnya kemampun teknis dalam berinteraksi dengan masyarakat luas agar informasi yang disampaikannya dapat diterima dan dipahami dengan baik


Untuk mendukung sustainabiltas kegiatan dilakukan monitoring dan evaluasi oleh tim pengabdi dan mitra secara aktif melaporkan perkembangan hasil kegiatan di lokasi secara periodik, program penyuluhan termasuk adanya ruangan TP PKK yang akan dijadikan sebagai wadah konsultasi keluarga di kantor Desa Borikamase.

SHARE ON

Leave a Comment