Plt. Rektor UMI Terima Tambahan Dua Guru Besar dari Kepala LLDIKTI Wilayah IX

Author Website UMI

/

Makassar, umi.ac.id – Pelaksana Tugas (Plt) Rektor Universitas Muslim Indonesia (UMI) Prof. Dr. H. Sufirman Rahman, SH.,MH. menghadiri penyerahan Surat Keputusan (SK) Jabatan Fungsional Guru Besar di Auditorium LLDIKTI Wilayah IX pada hari Senin (06/11/2023).

Guru Besar yang diberikan SKnya adalah Prof. Dr. H. Ruslan, MA. dalam bidang Bahasa Arab unit Fakultas Satra UMI dan Prof. Dr. Suriyanti, SE.,MM. dalam bidang Manajemen Operasional unit Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMI.

Surat Keputusan Mendikbud itu diserahkan oleh Kepala LLDIKTI Wilayah IX Dr. Andi Lukman, M.Si. kepada Plt. Rektor UMI Prof. Dr. H. Sufirman Rahman, SH.,MH. didampingi Dekan FEB UMI Prof. Dr. Mursalim Laekkeng, Asean CPA. dan Dekan FS-UMI Dr. Rusdiah, M.Hum.

Kepala LLDIKTI Wilayah IX Dr. Andi Lukman, M.Si. dalam sambutannya menyampaikan rasa bahagianya karena dapat memberikan Surat Keputusan Jabatan Fungsional Akademik Guru Besar kepada 7 orang dosen lingkup LLDIKTI Wilayah IX.

“Yang paling berbahagia hari ini adalah Kepala LLDIKTI Wilayah IX, karena tercipta rekor yaitu hari ini adalah penyerahan SK terbanyak yaitu 7 Guru Besar selama saya menjabat, yang kedua adalah pecah telur dari Universitas Kristen Indonesia Toraja dan Universitas Muhammadiyah Sinjai”, urainya.

Alumni PPs-UMI tersebut juga menyampaikan kebanggaannya terhadap UMI karena tahun ini mendapatkan 9 Guru Besar dan mungkin dapat mencapai 13 Guru Besar Tahun ini.

Ukuran keberhasilan LLDIKTI salah satunya yaitu berapa banyak guru besar yang dihasilkan dan alhamdulillah selama saya menjabat LLDIKTI Wilayah IX telah melahirkan 60 Guru Besar, urainya.

Terima kasih dan selamat kepada Pimpinan Perguruan Tinggi yang terus mensupport dan mengantarkan dosennya hingga mencapai puncak tertinggi akademik dunia pendidikan yaitu Guru Besar, ungkapnya.

Sementara itu, Plt. Rektor UMI Prof. Dr. H. Sufirman Rahman, SH.,MH. mengucapkan syukur alhamdulillah UMI kembali menorehkan prestasi dan menambah kepercayaan masyarakat melalui jumlah Guru Besarnya.

“Hari ini bertambah lagi dua guru besar yaitu Prof. Dr. H. Ruslan, MA. dalam bidang ilmu Bahasa Arab unit Fakultas Satra UMI dan Prof. Dr. Suriyanti, SE.,MM. dalam bidang Manajemen Operasional unit Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMI”, ucapnya.

Semoga amanah ini dapat diemban dengan baik oleh UMI dan Guru Besar yang diberikan SKnya dan membawa UMI makin jaya sebagai PTS dengan jumlah Guru Besar Terbanyak lingkup LLDIKTI Wilayah IX, tutup Direktur PPs-UMI tersebut.

(HUMAS)

SHARE ON

Leave a Comment