Raker LPkM UMI 2022, Wujudkan UMI Embracing Smart University

Author Website UMI

/

Makassar, umi.ac.id – Lembaga Pengabdian kepada Masyarakat (LPkM) Universitas Muslim Indonesia (UMI) menggelar Rapat Kerja Tahun 2022 di Aula LPkM UMI Lt. 3 Menara UMI, Selasa (22/11/2022).

Raker LPkM UMI ini mengangkat tema “Penguatan Lembaga Pengabdian kepada Masyarakat UMI Menuju Embracing Smart University” yang dibuka langsung oleh Rektor UMI Prof. Dr. H. Basri Modding, SE.,M.Si.

Guru Besar FEB UMI ini dalam sambutannya mengungkapkan akan pentingnya pelaksanaan Raker LPkM UMI, sebab hasil Raker ini yang akan menjadi pedoman dan tupoksi LPkM UMI sebagai pilar tridharma perguruan tinggi.

Organisasi yang unggul adalah organisasi yang memiliki perencanaan dan pelaksanaan administrasi atau manajemen yang baik dan saling terintegrasi, ungkapnya.

UMI harus berubah untuk menjawab tantangan era digitalisasi, Orang yang inovatif adalah orang yang terus bergerak dan melangkah untuk dapat maju bersama, oleh sebab itu, lahirlah konsep Embracing Smart University, urainya.

Mantan Direktur PPs-UMI 2 periode tersebut juga menegaskan bahwa konsep Embracing Smart University bukan lagi tawaran tetapi hal yang harus kita wujudkan bersama.

“ada 5 dimensi dalam mewujudkan Embracing Smart University yaitu Smart System, Smart Governance and Policy, Smart People, Smart Infrastruktur dan Smart Culture and Islamic Character”.

Mari kita ikuti rapat kerja ini dengan memperbaiki niat bersama dengan selalu bersyukur dan bersabar dalam mengarungi kehidupan di dunia yang hanya sementara ini, harapnya.

Sementara itu, Ketua LPkM UMI Prof. Dr. H. Achmad Gani, SE.,M.Si. dalam sambutannya mengatakan bahwa jumlah peserta yang mengikuti Raker LPkM UMI Tahun 2022 adalah 51 peserta.

Mari kita kelola UMI secara berjamaah dengan duduk bersama menyusun Renstra dan Road Map LPkM UMI, agar penyelenggaraan PKM dan lainnya dapat berjalan sesuai dengan jalur yang kita sepakati bersama, ajaknya.

Raker ini juga menghadirkan 3 narasumber yaitu Wakil Rektor I UMI Dr. Ir. H. Hanafi Ashad, MT.,IPM. dengan tema “Perwujudan Smart University, Universitas Muslim Indonesia”.

Selanjutnya yaitu Wakil Rektor II UMI Prof. Dr. H. Salim Basalamah, SE.,M.Si. “Efektifitas Tata Kelola, Pengembangan Aset & Profit Centre UMI”. Serta Wakil Rektor V UMI Prof. Dr. Ir. H. M. Hattah Fattah, MS. dengan tema “Pengembangan Kemitraan, Inovasi, & Rencana Strategi PKM”, urainya.

Ketua Panitia Dr. Suriyanti, SE.,MM. dalam laporannya mengucapkan bahwa tujuan pelaksanaan Raker ini adalah untuk penyempurnaan dan penyusunan Renstra, Road Map Desa Binaan, Program Kerja, dan Program KKN.

Adapun jumlah peserta yaitu 51 orang yang terdiri dari Ketua LP2S UMI, Ketua LPM UMI, Wakil Dekan 1 dalam lingkup UMI, Pimpinan Pondok Pesantren Binaan UMI, Kepala Madrasah Binaan UMI dan Civitas Akademika LPkM UMI, tutupnya.

(HUMAS)

SHARE ON

Leave a Comment