Makassar, umi.ac.id – Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Muslim Indonesia (UMI) menggelar Ramah Tamah jelang wisuda Periode II tahun 2023 di Four Point Hotal, Jalan Andi Djemma, Makassar, Sabtu (19/8/2023).
Pada acara yang merupakan tradisi perguruan tinggi setiap fakultas jelang pengukuhan alumni baru itu, FAI UMI mengukuhkan 207 orang alumni yang terdiri dari enam Program Studi.
Dalam kesempatan itu, Dekan FAI UMI, Dr. Andi Bunyamin, MPd, menjelaskan, gelar sarjana adalah awal dari sebuah perjuangan untuk bagaimana memberikan konstribusi bagi agama, bangsa dan negara.
“Kepada seluruh alumni untuk berkontribusi dalam kemajuan bangsa dan umat, dan terus menorehkan prestasi di masyarakat dan tidak lupa mengingatkan untuk melanjutkan pendidikan sebab starata satu hanya langkah awal dalam proses akademik di perguruan tinggi,” tegasnya.
“Ini awal dari perjuangan panjang dan pengabdian nyata di tengah masyarakat. jangan berhenti belajar, belajar yang sesungguhnya adalah ketika berada di tengah Masyarakat,” sambungnya.
Sementara itu, Wakil Dekan I FAI UMI, Dr. Syarifah Raihana, SAg, MAg, menjelaskan, ramah tamah kali ini juga mengukuhkan enam orang alumni berprestasi yang berasal dari setiap program studi di FAI UMI.
Terpantau hadir dalam kesempatan ini antara lain Wakor Kopertais Wil.VIII,Dr. KH. Hamzah Harun Al Rasyid, Ketua Pembina Yayasan Wakaf UMI Prof. Dr. H. Mansyur Ramli, SE, M.Si, Wakil Rektor IV Dr. Ishaq Shamad, MA, Direktur Pesantren Darul Mukhlisin UMI Padanglampe dan beberapa alumni FAI yg menempati posisi strategis di Pemerintah, swasta dan militer, diantaranya WR II UIM dan pejabat di Kodam XIV Hasanuddin.
Kemudian dosen dan staf FAI UMI, pendamping atau orang tua wali alumni FAI UMI yang berasal dari berbagai kalangan ulama, pejabat, hingga para professional.
Berikut daftar mahasiswa berprestasi FAI UMI:
- Lukman, Komunikasi Penyiaran Islam, IPK 3.60, Yudisium Sangat Memuaskan
- Iberahim, Hukum Keluarga Islam, IPK 3.96, Yudisium Dengan Pujian
- Salsa Miranda Sari, Hukum Ekonomi Syariah, IPK 3.96, Yudisium Sangat Memuaskan
- Khaerunnisa, Pendidikan Agama Islam, IPK 3.93, Yudisium Dengan Pujian
- Muh Ridha Kasman, Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, IPK 3.93, Yudisium Dengan Pujian
- Yulia, Pendidikan Bahasa Arab, IPK 3.95, Yudisium Dengan Pujian.