Rektor Universitas Muslim Indnoesia, Prof Dr. H Sufirman Rahman, SH.,MH bersama rombongan menggunakan kereta cepat Shinkasen Nazomi menuju Hiroshima University dengan agenda Penandatanganan kerjasama kedua lembaga. (19/2)
Tampak hadir Ketua Pengurus YW UMI, Prof. Dr. Hj. Masruah Mokhtar MA, Wakil Rektor V UMI, Prof. Dr. Ir. H. Muh. Hattah Fattah, MS., Dekan Fak. Kedokteran UMI, Dr. dr. H. Nasruddin AM., Sp.OG(K)., MARS.,M.Sc.,FISQua, Ketua AHC UMI, Prof dr. H. Syarifuddin Wahid, Ph.D, Sp.PA(K), Ketua AMDA Indonesia yang juga Dosen UMI, Prof. dr. A. Husni Tanra, Ph.D, Sp.An(K), Wakil Dekan II FK UMI, dr. Hj. Shulhana Mokhtar, M.Med.Ed., Kepala Humas UMI., Dr. HJ. Nurjannah Abna, M.Pd., dan didampingi dua Dosen FK UMI yang mengikuti program S3 di Shimane University, Jepang.

Rektor UMI bersama rombongan berangkat sekitar pukul 7.30 waktu Tokyo dan menempuh perjalanan selama 4 jam dari statiun Shinagawa ke statiun Hiroshima.

Tiba di Stasiun Hiroshima, rombongan langsung menuju ke Hiroshima Universiy untuk melakukan pertemuan dan penandatanganan MoU dan MoA antara UMI dan Hirshoma University dilanjutkan membahas beberapa program kerjasama khususnya antara Fakultas kedokteran UMI dan Fakultas Kedokteran Hioroshima University.
