Siap-siap, UMI Akan Gelar Wisuda Periode II 2024 Selama 3 Hari

Author Website UMI

/

Makassar, umi.ac.id – Universitas Muslim Indonesia (UMI) akan menggelar wisuda atau Takhrij Thalabat Periode II tahun 2024 dalam waktu dekat. Kegiatan ini adalah prosesi akhir proses mahasiswa di perguruan tinggi untuk menjadi seorang alumni

Pelaksanaan wisuda yang dipusatkan di Hotel Four Point by Sheraton, Jalan Andi Djemma, Makassar, ini berlangsung selama tiga hari yakni Sabtu 31 Agutus, kemudian 1 – 2 September 2024.

“Pelaksanaan wisuda UMI periode II 2024 berlangsung di Four Point By Sheraton Makassar tepatnya di Golden Lily Hall,” ungkap Wakil Rektor I UMI Dr. Ir. H Hanafi Ashad, ST, MT, IPM, dalam keterangan resminya, Senin (26/8/2024).

Sementara untuk pelaksanaan Gladi Bersih kata mantan Dekan dua periode Fakultas Teknik UMI itu, digelar pada Kamis tanggal 29 Agustus 2024 di Four Point By Sheraton.

“Pada saat pelaksanaan wisuda, pendamping wisudawan hanya diperkenankan membawa dua pendanmping. Saat di lokasi, pemegang undangan adalah pendamping untuk ditunjukan sebagai akses masuk lokasi wisuda,” sebutnya.

Selama di lokasi, peserta wisuda dan pendamping diwajibkan mematuhi aturan yang berlaku selama pelaksanaan wisuda.

Berikut daftar dan jadwal pelaksanaan wisuda per-fakultas:

  • Sabtu, 31 Agustus 2024
  1. Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan
  2. Fakultas Teknologi Industri
  3. Fakultas Ilmu Komputer
  4. Fakultas Kedokteran Gigi
  5. Program Pascasarjana
  • Ahad, 1 September 2024
  1. Fakultas Ekonomi dan Bisnis
  2. Fakultas Teknik
  3. Fakultas Hukum
  4. Fakultas Sastra
  • Senin, 2 September 2024
  1. Fakultas Agama Islam
  2. Fakultas Pertanian
  3. Fakultas Kedokteran
  4. Fakultas Kesehatan Masyarakat
  5. Fakultas Farmasi

SHARE ON