Studium General dan SIlaturahmi Orang Tua Wali Maba FKG UMI 2024

Author Website UMI

/

Makassar, umi.ac.id – Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) Universitas Muslim Indonesia (UMI) kembali menggelar Studium General dan Silaturahmi orang tua wali mahasiswa baru dengan civitas akademika FKG UMI, Rabu (11/9/2024.

Kegiatan yang digelar secara online dan offline ini dihadiri oleh pimpinan FKG UMI, mahasiswa baru, orang tua wali, pengurus Persatuan Organisasi Mahasiswa dan Dosen (POMD), dan lain-lain.

Even tahunan yang rutin digelar setiap menyambut mahasiswa baru ini dibuka oleh Rektor yang diwakili Wakil Rektor IV Dr. KH. M Ishaq Shamad, MA.

Dalam kesempatan itu, Ishaq Shamad, mengungkapkan, keberhasilan mahasiswa menjalani proses kuliah di FKG UMI tidak hana ditentukan oleh manajemen dan pendampingan dari dosen serta kehidupan kampus, namun juga ditentukan oleh keterlibatan orang tua wali mahasiswa.

“Pertama saya ucapkan selamat dan terima kasih sudah menitipkan anak-anaknya di FKG UMI apalagi FKG sudah meraih akreditasi Unggul. Ini menunjukan manajemen pengelolaan mutu sudah diakui kualitasnya oleh pemerintah,” ungkapnya.

“Keberhasilan anak anak kita tidak hanya ditentukan oleh kualitas dari apa yang ia dapat di kampus, tapi sangat diperlukan peran orang tua. Keterlibatan bapak ibu untuk memberikan motivasi terutama bagaimana menjaga semangat anak anak kita dan yang paling penting selalu didoakan agar kuliahnya berjalan lancar. Jadi kolaborasi semua pihak sangat penitng,” sambugnya.

Alumni Fakultas Agama Islam (FAI) UMI itu, berpesan kepada mahasiswa baru FKG UMI untuk menjaga amanah yang diberikan oleh orang tua dengan senantiasa melakukan yang terbaik demi meraih cita-cita.

“Kepada ananda semuanya saya ingatkan untuk selalu menjaga amanah dari orang tua untuk berkuliah di UMI. Ini adalah kepercayaan yang besar dari orang tua. Sehingga jangan menyianyakan hal ini dengan selalu berusaha yang terbaik,” sebutnya.

Sementara itu, Wakil Dekan I UMI, drg. Syamsiah Syam, PhD Sp.KG, melaporkan bahwa peserta mahasiswa baru yang mengikuti kegiatan ini sebanyak 91 orang. Mereka baru saja pulang usai mengikuti Pekan Pesantren Mahasiswa Baru UMI.

“Jadi anak-anakku sekalian, Studium General ini memberikan gambaran kepada kalian terkait apa yang akan kalian tempuh selama menjalani kehidupan kampus bahkan hingga kehidupan di luar kampus dari mahasiswa baru hingga lulus,” paparnya.

(HUMAS)

SHARE ON