Tanamkan Cinta Budaya Indonesia, FKPT Sulsel dan UMI Gelar Youth of Indonesia Festival

Author Website UMI

/

Makassar, umi.ac.id – Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) Sulawesi Selatan bekerjasama Universitas Muslim Indonesia (UMI) menggelar Youth of Indonesia Festival di Auditorium Al-Jibra Kampus 2 UMI pada hari Rabu (23/10/2024).

Kegiatan yang mengangkat tema “Muda Mandiri Berkarya Untuk Negeri” itu dibuka oleh Direktur Pencegahan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme RI Prof. Dr. H. Irfan Idris, MA. disaksikan Plt. Rektor UMI Prof. Dr. H. Hambali Thalib, SH.,MH.

Direktur Pencegahan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme RI Prof. Dr. H. Irfan Idris, MA. dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Universitas Muslim Indonesia atas kesediannya sebagai tuan rumah pelaksanaan kegiatan ini.

“Kegiatan ini dilakukan dengan menghadirkan 150 peserta dari berbagai SMA sederajat di sulawesi selatan dengan tujuan agar kita semua semakin cinta dengan budaya Indonesia. Saya juga secara khusus mengajak seluruh peserta untuk mendaftarkan diri menjadi mahasiswa UMI”, ajaknya.

Badan Nasional Penanggulangan Terorisme RI telah membentuk 34 FKPT dan akan ditingkatkan menjadi 36 FKPT dengan tugas mengidentifikasi potensi ancaman terorisme dan pemberdayaan masyarakat. Kegiatan ini juga merupakan bagian dari upaya pencegahan perkembangan terorisme, urainya.

Sementara itu, Plt. Rektor UMI Prof. Dr. H. Hambali Thalib, SH.,MH. menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan atas kepercayaan yang diberikan kepada UMI sebagai tempat pelaksanaan kegiatan ini semoga acara ini berjalan lancar sebagaimana yang diharapkan bersama.

Professor Fakultas Hukum UMI itu juga mengapresiasi acara ini karna melalui acara ini dapat memberikan pemahaman kepada generasi muda terkait terorisme. Terosisme dalam perspektif hukum merupakan kejahatan kemanusiaan.

Lanjut dikatakan bahwa terorisme merupakan kegiatan mengancam dan memaksa korbannya melakukan perbuatan yang berbahaya dan berkelanjutan serta korbannya bersifat massal, urainya.

Kegiatan ini merupakan momen yang sangat baik untuk memberikan informasi kepada generasi muda terkait bahayanya kejahatan terorisme dan memberikan pemahaman untuk tidak terlibat, ungkap mantan Direktur PPs-UMI tersebut.

UMI sebagai lembaga pendidikan dan dakwah sangat berterima kasih dan merespon kegiatan ini dengan sangat baik dan UMI mengajak BNPT RI dan FKPT Sulsel untuk bermitra secara resmi melalui MoU, tutupnya.

Nampak hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Bidang Pengkajian dan Penelitian FKTP Sulawesi Selatan Dr. KH. M. Ishaq Shamad, MA., Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sulsel, Kepala Kantor Kementerian Agama Provinsi Sulsel, Wakil Ketua FKPT Sulsel Dr. Ir. Hj. Musdalipa, M.Si., Narasumber Tio Prasetyo Utomo (Podcaster), Azra Mandira (Musisi), Dr. Johar Linda, S.Pd.,MA. (Akademisi) dan Ketua Bidang Pemuda dan Olahraga FKTP Sulsel Suaib Prawono.

(HUMAS)

SHARE ON