Makassar, umi.ac.id – Tim Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Universitas Muslim Indonesia (UMI) menggelar sosialisasi Kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka.
Kegiatan yang dibuka oleh Wakil Rektor (WR) I Bidang Akademik dan Sumber Daya Pembelajaran, UMI Dr. Ir. Hanafi Ashad, ST, MT, IPM ini berlangsung pada 23 hingga 25 April 2024 di empat fakultas kesehatan dalam lingkup UMI
Tim MBKM UMI, Dr. Ir. H. Mais Ilsan, MP, menyebutkan, sosialisasi kali ini dikhususkan bagi semua program studi rumpun ilmu Kesehatan lingkup UMI.
“Kegiatan ini bertujuan untuk sosialisasi kurikulum merdeka belajar, kampus merdeka khusus untuk fakultas dibawa naungan kesehatan yaitu fakultas kedokteran, fakultas kedokteran gigi, fakultas kesehatan masyarakat dan fakultas farmasi,” terang Wakil Dekan I Fak.Pertanian ini.
Lanjut dikatakan Mais, kegiatan ini diharapkan mengimplementasikan kurikulum MBKM.
“Mereka diharapkan mengimplementasikan kurikulum MBKM sesuai dengan peraturan Rektor UMI, nomor 7 tahun 2020 tentang implementasi MBKM di UMI,” tegasnya.
“Hasil dari sosialisasi yang dilaksanakan selama empat hari. menunjukkan bahwa semua prodi Kesehatan di UMI siap untuk implementasikan kurikulum MBKM yang dimulai dari semester 5 6 dan 7 dimana program ini disebut sebagai program MBKM internal UMI,” tutup Mais.
Sementara itu, Wakil Rektor I UMI Dr. Ir Hanafi Ashad, ST, MT, IPM, mengatakan, MBKM di UMI telah berjalan. Berbagai kegiatan MBKM telah berjalan seperti program magang mahasiswa,, pertukaran mahasiswa dan lain lain.
“UMI telah menjalankan MBKM secara maksimal di berbaga bidang. Hampir setiap program kegiatan, mahsiswa UMI selalu hadir dalam kepesertaan kegiatan bahkan mencatatkan prestasi,” terangnya.