UMI dan Pemda Fakfak Mantapkan Implementasi Kerjasama tentang Penerimaan Maba FK-FKG

Author Website UMI

/

Makassar, umi.ac.id Universitas Muslim Indonesia (UMI) dan Pemerintah Daerah Kabupaten Fakfak, Provinsi Papua Barat semakin mempermantap Implementasi kerjasama bidang pendidikan.

Implementasi kerjasama ini tentang penerimaan Mahasiswa Baru (Maba) Fakultas Kedokteran (FK) dan Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) UMI.

Pembahasan tersebut berlangsung dalam rapat terbatas via zoom meeting antara pimpinan UMI, FK, dan FKG UMI dengan Pemda Fakfak yang diwakili Kepala Dinas Kabupaten Fakfak, Rabu (21/8/2024).

Terlihat pimpinanUMI antara lain Wakil Rektor (WR) V Prof. Dr. Ir. H Moh Hattah Fattah, MS, WR I Dr. Ir. H Hanafi Ashad, ST, MT, IPM, dan beberapa pejabat UMI terkait, serta pimpinan FK dan FKG UMI.

Wakil Rektor V yang membidangi Promosi dan Kerjasama UMI Prof Hattah Fattah, menerangkan, pertemuan ini semakin mengkongkritkan implementasi kerjasama antara UMI dan Pemkda Fakfak.

“Agenda pertemuan ini adalah untuk membahas materi Perjanjian Kerjasama (PKS) berkaitan dengan beasiswa Pemda Fakfak studi lanjut Camaba dari Fakfak untuk menempuh pendidikan tingi di FK dan FKG UMI,” tutupnya. (*)

SHARE ON