Makassar, umi.ac.id – Universitas Muslim Indonesia (UMI) menerima kunjungan silaturahmi pimpinan Bank Sulselbar Syariah di Ruang Rapat Rektorat Lantai 9 Menara UMI pada hari Selasa (31/12/2024).
Silaturahmi ini juga dirangkaikan penyerahan kendaraan Viar oleh Bank Sulselbar Syariah oleh Pimpinan Cabang Makassar Irham Muin kepada Rektor UMI Prof. Dr. H. Hambali Thalib, SH.,MH. disaksikan Ketua Pengurus YW-UMI dan para Wakil Rektor UMI.
Ketua Pengurus YW-UMI Prof. Dr. Hj. Masrurah Mokhtar, MA. dalam sambutannya menyampaikan bahwa UMI dan Bank Sulselbar telah menjalin kerjasama cukup lama dan Bank Sulselbar Syariah telah banyak memberikan bantuan kepada UMI.
“Civitas Akademika UMI mendoakan bank Sulselbar syariah semakin maju dan semakin mendapat kepercayaan dari masyarakat sehingga nasabahnya semakin banyak”, ucapnya.
Sementara itu, Rektor UMI Prof. Dr. H. Hambali Thalib, SH.,MH. mengucapkan selamat datang kepada rombongan pimpinan Bank Sulselbar Syariah dan terima kasih atas bantuan kendaraan viar yang diberikan kepada UMI.
“UMI dan Bank Sulselbar Syariah telah menjalin kerjasama cukup lama. Bank Sulselbar Syariah sebelumnya telah banyak mendukung UMI termasuk yang terbaru memberikan bantuan beasiswa kepada Peserta Tryout Akbar UMI”, ungkapnya.
Professor Fakultas Hukum UMI itu juga berharap UMI dan Bank Sulselbar Syariah dapat terus saling mendukung dan menguatkan serta semoga kerjasama yang baik selama ini dapat terus ditingkatkan.

Saya mewakili jajaran pimpinan UMI mengucapkan terima kasih dan semoga dalam memasuki tahun 2025 ini dapat menjadi spirit dalam pengembangan dan lebih fokus terhadap penguatan masing-masing lembaga, harapnya.
Pimpinan Cabang Makassar Bank Suselbar Syariah Irham Muin mengungkapkan bahwa tujuan silaturahmi ini adalah untuk menyerahkan bantuan 1 unit kendaraan Viar dalam membantu UMI mengelola sampah.
“UMI dan Bank Sulselbar Syariah telah menjalin kerjasama kurang lebih 10 tahun. Insya Allah bantuan kendaraan ini bisa bertambah karena kerjasama yang terjalin selama ini sangat baik. Semoga kami dapat terus memberikan kontribusi positif kepada UMI”, ungkapnya.
Kami jajaran Bank Sulselbar Syariah mengucapkan terima kasih yang sebanyak-banyaknya atas kepercayaan yang diberikan kepada kami dalam mengelola keuangan UMI. Kami siap mendukung UMI hingga daerah terpencil dengan memberikan bantuan CSR, tutupnya.
(HUMAS)