FK UMI Gandeng Pemda Selayar,  Gelar Baksos  Akbar

Author Website UMI

/

Makassar. umi.ac.id. Pimpinan Fakultas Keedokteran Universitas Muslim Indonesia bersama mahasiswa dan alumni FK UMI yang tersebar di Kabupaten/kota se Sulawesi Selatan   awali agenda awal  tahun dengan kegiatan Bakti  Sosial (Baksos) Akbar  yang berpusat di Pendopo Dekranasda Benteng, Jum’at (05/01/2024).

          Kegiatan yang dibuka resmi Wakil Bupati Kepulauan Selayar, H. Syaiful Arief, SH  dan  dihadiri langsung Rektor Universitas Muslim Indonesia, Prof. Dr. H Sufirman Rahman, SH., MH dan Wakil Rektor UMI ini Dekan Fakultas Kedokteran dan wakil Dekan FK UMI, Dosen, Tendik, Aluumni,Mahasiswa Fk UMI.

Nampak hadir memadati Pendopo Dekranasda,  Asisten Pemerintahan dan Kesra Yunan Karaeng Tompobulu, staf ahli Pemda, Kepala OPD, Direktur RSUD KH. Hayyung, Kadis Kesehatan, dr. Husaini, Camat dan Lurah se Kab. Selayar  Staf Ahli Bupati, Kepala Organisasi Perangkat Daerah, Ketua Organisasi Wanita Kab Selayar dan Pimpinan Profesi Kesehatan Kepulauan, Kadis Kesehatan, dr. Husaini, serta tamu undangan lainnya.

Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Selayar, H. Syaiful Arief, SH., dalam sambutannya mengatakan,  kami pemerintah Daerah dan masyarakat Kabupaten kepulauan Selayar  memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas berkenan Rektor UMI hadir bersama Wakil Rektor, Dekan Fakultas Kedokteran bersama Wakil Dekan, Dosen, tendik dan mahasiswa FK UMI untuk membantu masyarakat dengan kegiatan bakti sosial akbar. Kegiatan ini  bagian dukungan UMI dalam  membantu pemerintah khususnya pengembangan SDM yang berkualitas, sehat jasmani dan rohani.

“ Pemerintah sangat berterima kasih atas kehadiran 165 orang mahasiswa UMI bersama dosen, spesialis, alumni, pengurus BEM dan mahasiswa dalam kegiatan baksos Akbar kerjasama FK UMI dengan pemda selayar yang langsung dipimpin Rektor UMI, “ujarnya

          Pada kesempatan tersebut, Syaiful Arief yang telah menduduki jabatan wakil Bupati dua periode sebelumnya menjelaskan asal kata Selayar. Menurut cerita rakyat,  satu layar berbeda (Selayar),  Selayar dikenal dalam bentuk udang, makanya disebut juga tanah doang, tempat tanah,  masyarakat berdoa agar tanah seperti udang menjadi barakka tanah doang.  

“ Saya  berharap kerjasama dengan pihak UMI dapat tetap berlanjut terus bukan hanya program baksos melainkan beberapa kegiatan lainnya yang sejalan dengan potensi strategis di Kepulauan Selayar, ujarnya.

Rektor Universitas Muslim Indonesia, Prof. Dr. H Sufirman Rahman,. SH.MH mengatakan bahwa tujuan dilaksanakan baksos akbar hari ini dan besok di Kabupaten Kepulauan Selayar bagian dari tanggung jawab sebagai insan akademik mengimplementasikan tri dharma perguruan tinggi yaitu pengabdian kepada masyarakat.  

“Kegiatan bakti sosial ini merupakan bentuk kepedulian dan tanggung jawab sosial kita untuk memberikan manfaat terhadap masyarakat, mengimplementasikan tri dharma perguruan tinggi yaitu pengabdian kepada masyarakat, ujarnya

Pada kesempatan tersebut, Profesor Fakultas Hukum UMI ini menyampakan bahwa rangkaian kegiatan baksos akbar mahasiswa FK UMI kerjasama pemerintah Daerah Selayar wujud implementasi dan tanggung jawab sebgai insan akademik. Ada tiga  kewajiban pokok yaitu  pedidikan dan pengajara, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat    

          “Kami berharap kegiatan ini bukanlah yang terakhir untuk kami bersinergi dan bekerjasama Pemerintah Kepulauan Selayar, kami berharap kerjasama kita kedepan bejalan terus bukan hanya dari Fakultas Kedokteran melainkan juga Fakultas lainnya,” ucap Pof Sufirman.

Pada kesempatan tersebut Prof Sufirman, sapaan akrabnya juga memperkenalkan UMI sebagai lembaga pendidikan dan dakwah yang tahun ini memasuki usia 79 tahun. UMI perguruan tinggi swasta yang memiliki visi melahirkan sumber daya yang berilmu amaliah, beramal ilmiah, berakhkul karimah dan berdaya saing tinggi dengan 14 UPPS, (13 S1 dan 1 PPS (S2 dan S3)) dengan 60 program studi yang dalam waktu dekat akan membuka 3 program studi sesuai kebutuhan  dan permintaan masyarakat.  

Kemitraan dalam pelaksanaan baksos akbar ini bagian upaya percepatan peningkatan sunber daya manusia dalam rangka pembangunan sunber daya manusia. Hal ini sejalan dengan firmanAllah bahwa tololong menolonglah kalian dalam kebaikan dan jangan tolong menolong dalam kefasikan.  

 Sementara itu, Dekan Fakultas Kedokteran UMI, Dr.dr. H. Nasrudin AM, Sp.OG(K), MARS, M.Sc., Fisqua.,dalam sambutannya menyampaikan bahwa 167 mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Muslim Indonesia (UMI) hadir bersama alumni Fakultas Kedokteran yang tersebar di kabupaten/kota se Sulsel,  20 lebih dokter spesialis,  Dosen FK UMI, Tendik, Pengurus BEM, Pengurus TBM  dan mahasiswa FK UMI..

Alumni Fakultas kedokteran UMI ini menambahkan  bahwa Bakti Sosial Akbar yang digelar dua hari tanggal 5 s.d 6 Januari 2024 ini dilaksanakan atas kerjasama Pemda Kabupaten Kepulauan Selayan khususnya Dinas Kesehatan Kepulauan Selayar dan Rumah Sakit RS Umum Daerah KH. Hayyung Kepulauan Selayar. Kegiatan ini dikemas dalam bentuk  seminar kesehatan,  pemeriksaan Kesehatan, donor darah,  penyuluhan kesehatan masyarakat, pelatihan bantuan hidup dasar, sirkusmi. Selain itu,   roadshow try out akbar bagi siswa SMA/SMU se Sulsel yang diawali di Kabupaten Kepulauan Selayar  

“Dalam kegiatan ini juga dilaksanakan Roadshow pengenalan kampus Fakultas Kedokteran Universitas Muslim Indonesia dengan Try Out Akbar dalam rangka promosi kepada calon-calon mahasiswa baru tahun ajaran 2024/2025 diawali dari Kabupaten Kepulauan Selayar yang akan menghadirkan 1000 siswa dan setelah itu tim akan berpencar melakukan roadshow ke seluruh Kabupaten/kota di Sulsel, tahap pertama pada hari senin, 8 Januari 2024, di Kabupaten Bantaeng, Bulukumba, Jeneponto, Takalar dan Gowa, tambahnya, ujarnya

 “Bentuk pengabdian kepada masyarakat ini dalam bentuk baksos Akbar dengan beberapa kegiatan diharapkan mahasiswa FK UMI dengan sinergitas pemda kabupaten Kepulauan Selayar memiliki kepekaan, kepedulian untuk membantu sesama. Hal ini sejalan dengan visi UMI sebagai lembaga pendidikan dan dakwah, ujarnya

Lanjut dikatakan, pola pendidikan mahasiswa FK UMI,  mereka dididik tidak hanya belajar  di bangku kuliah (kampus) dan  di rumah sakit, tetapi pembelajaran sesungguhnya mereka belajar di masyarakat.

“Masyarakat adalah guru sesungguhnya yang paling hakiki bagi anak-anaku mahasiswa. Di tengah masyarakat, ananda akan belajar  bagaimana mendiagnosa, mengobati, karena sesungguhnya masyarakat adalah pasien yang anak-anakku bisa belajar sesungguhnya. Dosen di kampus hanya mendampingi sebagai fasilitator. Ilmu pengetahuan yang didapatkan di bangku kuliah atau rumah sakit diimplementasikan di tengah masyarakat. Diharapkan dalam kegiatan ini akan terbentuk sikap dan kepribadian tawadhu, adab, kepedulian membantu terhadap sesama, serta menambah wawasan anak-anaku.”  harap dr Nas sapaan akrabnya. .  

Lanjut dikatakan, dalam kegiatan ini melibatkan alumni FK UMI yang tersebar di berbagai Kabupaten/Kota se Sulsel, Hal ini sekaligus memperlihatkan performance  sistem pendidikan Fakultas Kedokteran sebagai Fakultas yang Unggul.

Direktur RS Umum Daerah KH. Hayyung Kepulauan Selayar dr. Hazairin Nur, Sp. B,, FICS. Yang juga alumni FK UMI ini, memberikan apresasi dan ucapan terima kasih  karena program bakti social dengan berbagi bentuk kegiatan baik penyuluhan maupun pemeriksaan kesehatan secara gratis membantu program kami untuk meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat.  

SHARE ON

Leave a Comment