Keluarga Besar UMI Meriahkan Gema Hijraturrasul 1445 H. Dengan Lomba Jalan Sehat Beregu

Author Website UMI

/

Makassar, umi.ac.id – Keluarga Besar Universitas Muslim Indonesia (UMI) melanjutkan Gema Hijraturrasul 1445 H. dengan Lomba Jalan Sehat Beregu yang Start – Finish di Depan Auditorium Al-Jibra Kampus 2 UMI pada hari Rabu (19/07/2023).

Sebelumnya telah dilaksanakan Dzikir & Doa bersama yang dihadiri seluruh keluarga besar UMI, Lomba Pidato Hijraturrasul antar calon mahasiswa baru UMI melalui Youtube, Eksibisi Pertandingan Mini Soccer antara Pimpinan UMI VS LLDIKTI Wil. IX dan hari ini Lomba Jalan Sehat Beregu serta ditutup Lomba Kuiz Muharram 1445 H antar Majelis Taklim dalam lingkup UMI.

Lomba Jalan Sehat Beregu ini dimulai di depan Auditorium Al Jibra Kampus II UMI, Pintu Keluar Kampus II, Belok Kanan Jl. Urip sumohardjo, Balik Arah/Memutar di Bawah Flyover, Masuk Melalui Pintu Masuk Kampus II dan Finish di Depan Auditorium Al Jibra Kampus II UMI.

Pelepasan peserta Gerak Jalan Santai dipimpin langsung oleh Rektor UMI Prof. Dr. H. Basri Modding, SE..M.Si. didampingi Ketua Panitia Wakil Rektor IV UMI Dr. KH. M. Ishaq Shamad, MA.

Pelepasan peserta gerak jalan santai ditandai dengan pengibaran Universitas Muslim Indonesia oleh Rektor UMI, sebelum mempersilahkan barisan pertama yang terdiri 36 Mahasiswa Internasional dari Francis, Malaysia, Sudan, dan Mesir, Rektor UMI mengucapkan Bismillahirrahmani rohim, Jayalah Almamater kita semua.

Rektor UMI mengatakan bahwa hari ini merupakan hari yang bahagia bagi universitas muslim indonesia karna bertepatan tahun baru islam 01 Muharram 1445 H.

Jagalah ketertiban dan nama baik almamater kita tercinta dengan selalu memperhatikan pengguna jalan yang lain dan jaga keselamatan kita semua, ungkap Guru Besar FEB UMI tersebut.

Semoga dalam perjalanan semua sehat walafiat dan kembali dengan bahagia dan tanpa kurang apapun, tutupnya.

Seluruh Pimpinan Yayasan, Direktur PPs UMI, Dekan dalam lingkup UMI dan Unit dalan lingkup UMI memimpin masing-masing barisan dengan yel yel sehingga semua bahagia dan gembira.

(HUMAS)

SHARE ON

Leave a Comment